Setelah merilis single pertamanya, “Chocolate” pada bulan Mei kemarin, penyanyi dan produser Will Mara kembali merilis karya terbarunya dengan ‘Detox’, single kedua dari EP yang akan ia keluarkan tahun ini.

Detox disajikan dengan nuansa R&B/Alternative. Musik yang dibuat cukup simple, nada-nada yang disajikan juga cukup mudah untuk dinikmati. Kekuatan vokal Will Mara memang menjadi daya tarik untuk terus menyimak Detox hingga selesai. Lirik-lirik pendek dengan kosa kata yang bagus, juga menjadikan lagu ini mudah diingat.

“Lagu “Detox” adalah realita yang sering terjadi kepada banyak orang. Dalam berelasi, terkadang bahkan tanpa disadari kita bisa menjadi beban mental untuk orang lain. Detox mengajak pendengar untuk mempertimbangkan kembali relasi-relasi anda, tidak hanya dalam percintaan, apakah relasi tersebut sehat untuk anda?,” ujar Will Mara seperti dilansir dalam rilisnya.

Ditambahkan, menurutnya lagu ini terinspirasi tentang relasi-relasi hidup, yang ternyata ada gunanya bagi kita untuk pergi sebentar untuk beristirahat, lepas dari mereka.

“Ini pertama kali aku membuat lagu mengenai pengalaman orang lain”, ujar Will Mara. “Saat mendengar ceritanya, aku merasa terdorong untuk menulis sesuatu, karena menurutku, apa yang dialami temanku ini bukanlah sesuatu yang seharusnya dialami siapapun, dan dia sangat kuat untuk bisa pergi dari relasinya yang toxic.” lanjutnya.

Soal bermusik, Will Mara pernah berkontribusi dalam karya dua penyanyi lainnya, yaitu Kevin Hugo, dalam lagu “Fairytale”, dan Raissa Anggiani, dalam lagu “Aku-Kamu Yang Lain”. [med/ril/bm01,foto:WillMara Official]