Gelaran musik bergengsi, Soundrenaline, siap digelar tanggal 26-27 November 2022 di Allianz Eco Park, Ancol, Jakarta. Sejumlah musisi dalam negeri dan manca negara siap meramaikan.

Penyelenggara Ravel Entertainment melansir setidaknya ada 18 musisi luar negeri yang akan meramaikan panggung Soundrenaline 2022. Pada pengumuman line up awal, Ravel Entertainment menyebut lima nama, yakni Neck Deep, FKJ, Mono, Plain White T’s, dan Hollow Coves.

Dalam rilis lanjutannya, Ravel Entertainment, juga memastikan akan menghadirkan band rock akustik Amerika Serikat Secondhand Serenade, penyanyi Malaysia Sheila Majid, Weezer, Mura Masa, Adoy, A Place To Bury Strangers, Ignite, dan The Ataris.

“Kami melihat antusiasme yang sangat tinggi dari para pencinta musik usai pengumuman perdana hadirnya Soundrenaline 2022 dan deretan nama musisi maupun artis baik lokal maupun internasional yang akan tampil,” ujar promotor Soundrenaline 2022, Ravel Junardy.

Ravel meyakini kehadiran musisi line up akan menyedot ribuan penggemar fanatik tanah air dan manca negara, termasuk akan hadirnya penyanyi dari negeri jiran, yaitu Sheila Majid.

“Menurut saya, banyak banget penikmat musik generasi sekarang yang tahu lagunya Sheila Majid seperti “Sinaran”, “Antara Anyer dan Jakarta”, dan “Cinta Jangan Kau Pergi”. Sedikit bocoran, bahwa Sheila Majid nantinya akan berkolaborasi dengan salah satu musisi nasional papan atas yang tentunya sayang banget kalau dilewatkan,” kata Ravel.

Ravel berharap ajang ini bisa menjadi arena nostalgia para penggemar dan akan dihadiri juga oleh para muda-mudi yang juga menjadi penggemarnya. [lyz/02/ril/foto : istimewa]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here