The Clays

Pengusung musik dance rock asal Medan, The Clays, telah melepas single terbarunya "Hipotesa Asmara", dua hari lalu (15/5). 

Lagu ini sejatinya adalah karya dari eks bassis mereka, Teuku Liezam, dan Albar Murad yang mendapat jatah menulis riff gitarnya. "Hipotesa Asmara" bercerita tentang sebuah penantian lelaki yang ingin bertemu seorang wanita yang berparas jelita namun terkendala karena ketidakpekaan sang wanita terhadap lelaki tersebut.

Nuansa dan irama dari "Hipotesa Asmara" ini sendiri cenderung mudah didengar dan memiliki aransemen yang berbeda, sebuah alunan harmonisasi musik yang dibalut nuansa musik alternative 90-an.
    
Proses rekaman lagunya sudah berlangsung sejak akhir 2012 yang dipercayakan kepada engineer muda bernama Muhammad Yusuf Lubis (Crazy Black Rabbit Record). Namun pengerjaan single ini sempat tertunda karena adanya perubahan struktur dan komposisi pada lagu tersebut, sehingga The Clays perlu melakukan take ulang pada bulan April lalu.

"Hipotesa Asmara" rencananya akan masuk dalam EP The Clays yang akan dirilis pada pertengahan 2016 ini. Seperti apa lagunya? Langsung saja kunjungi akun soundcloud mereka di www.soundcloud.com/thisisclays atau dengarkan melalui sematan soundcloud di bawah ini. (pr/bug)