Band yang dikenal nasionalis, Cokelat, menolak tawaran manggung di Malaysia sebagai bentuk kekecewaan mereka akan tindakan yang kurang menyenangkan oleh pihak Malaysia terhadap Indonesia. Cokelat memilih untuk tampil dalam acara kampanye Capres dan Cawapres daripada manggung di negeri Jiran.

Band yang beranggotakan Kikan (vokal), Edwin (gitar), Ernest (gitar), Ronny (bass), dan Ervin (drum) ini juga berencana akan segera merilis single baru tentang kecintaan pada produk dalam negeri pada bulan Agustus ini.

Menurut Ernest, Cokelat punya misi tersendiri dibalik pembuatan singel ini, yaitu sebagai salah satu solusi untuk menghadapi krisis. Mereka berharap masyarakat bisa lebih mencintai produk lokal setelah mendengar lagu tersebut. (indonesiaselebriti/bug)