Ubud Village Jazz Festival

Edisi ke-6 dari Ubud Village Jazz Festival (UVJF) akan digelar pada 10 & 11 Agustus 2018 mendatang di The Arma Museum Garden, Bali. Sederet musisi sudah siap meramaikan festival yang telah mendapatkan reputasi serius, baik lokal maupun secara global, sebagai salah satu festival yang paling fleksibel dan berkembang.

Ada Nita Aartsen Trio, yang baru saja kembali dari tur Eropa. Kemudian ada bassis ternama dari Bali, Ito Kurdhi, serta ada pemenang "Inspiring Blind Jazz Pianist Award", M Ade Irawan. Satu nama lagi dari tanah air adalah Idang Rasjidi, yang akan datang bersama grupnya, Idang Rasjidi Syndicate

Dari mancanegara, ada nama hard-swinging, hard-bop pianist, Benny Green Trio. Juga ada A-FUZZ (Korea), Emilia Schnall (Australia), Gerard Kleijn & Judith Nijland (Belanda), Insula (Perancis), Triple Ace (Austria), Sebastian Gramss (Jerman), dan masih banyak lagi.

UVJF kali ini menjanjikan pertunjukan dan program jazz yang kaya dan menghibur dari banyaknya ragam genre jazz dari musisi-musisi yang hadir, baik musisi yang sudah dikenal maupun bakat-bakat baru. Serta memberikan eksposur yang lebih besar untuk keragaman musik yang akan dihadirkan para musisi mancanegara.

So, buat kamu pencinta musik Jazz, jangan sampai lewatkan Ubud Village Jazz Festival edisi ke-6 ini ya. Segera dapatkan tiketnya yang dibandrol Rp. 700 ribu di rajakarcis.com atau loket.com. Kunjungi pula situs resminya di http://ubudvillagejazzfestival.com/ untuk informasi lebih lengkap. (pr/bug)