Menyusul singel "Pamit" yang telah dirilis beberapa bulan lalu, Tulus kembali menghadirkan singel baru yang bertajuk "Ruang Sendiri". Dua tembang tersebut adalah bagian dari album ketiga Tulus, "Monokrom", yang rencananya akan dirilis dalam waktu dekat.
"Ruang Sendiri" bercerita tentang ruang dasar yang dibutuhkan manusia. Dalam hubungan sosial, pasangan, sahabat, dan teman, ada jarak yang berbuah rindu, yang justru baik untuk membangun nilai hubungan itu sendiri. Ruang membuat jarak, jarak membuat rindu, rindu membangun nilai. Lewat lagu ini, Tulus kembali membingkai sesuatu yang dekat dengan keseharian pendengarnya lewat karya yang puitis.
Lirik dan melodi "Ruang Sendiri" diciptakan oleh Tulus, dengan komposisi musik yang merupakan gubahan Ari Renaldi. Ari Renaldi juga merupakan produser untuk album ketiga dan dua album sebelumnya. Proses rekaman dilakukan di Indonesia dan juga bekerjasama dengan The City of Prague Philharmonic Orchestra, Republik Ceko.
Singel terbaru Tulus tersebut telah dirilis sejak tanggal 27 Juli di toko musik digital dan seluruh radio di Indonesia. Sehari berselang Tulus juga melepas sebuah video musik yang sangat unik. Lirik dan melodi lagu diterjemahkan menjadi gerak ekspresif oleh Melati Suryodarmo, seniman performance yang karya-karyanya telah bertaraf internasional. (pr/bug)