Saykoji akan meluncurkan sebuah singel bertema nasionalisme menjelang HUT Kemerdekaan RI yang ke-68 tanggal 17 Agustus mendatang. Di lagu tersebut, rapper yang beken dengan lagu "Online" itu akan berkolaborasi dengan Ras Muhammad.

"Seminggu sebelum 17 Agustus gw akan release single baru bersama @RasMuhamadRI," demikian kicau Saykoji di akun twitternya @saykoji.

Penyanyi bernama lengkap Ignatius Rosoinaya Penyami itu juga memberikan sedikit bocoran lirik lagu tersebut di akun twitternya.

Nyalakan api mengusir kegelapan
Terangi hati demi dewi pertiwi
Menghembus debu ubah warna kelabu
Kembalikan merah putih
Ayo nyanyikan Ooooo
Masa lalu tak terlupakan
Nyanyikanlah Oooo
Masa depan bersama ubahkan

Hmm .. Seperti apa kolaborasi Saykoji dengan dedengkot musik Reggae Indonesia itu ? Kita tunggu saja hasilnya beberapa pekan mendatang. (bug/pic:Facebook Page Saykoji)