Grup Maliq & D'Essentials tampil maksimal di malam penutupan rangkaian Program Seni dan Budaya yang digelar Kedutaan Besar Australia di Jakarta di The Foundry Jakarta pada Sabtu malam (8/11).

"Kami sangat excited diajak bergabung tampil di acara kebudayaan Australia ini, kita punya chance kasih lihat pada teman-teman di Australia bahwa musik Indonesia itu banyak pilihan selain yang tradisional," kata seorang personal Maliq & D'Essentials, Indah Wisnuwardhana di Jakarta, Sabtu.

Maliq & D'Essentials  tampil sepanggung dengan band ska jazz asal Melbourne, Australia; "The Cat Empire".

Program Seni dan Budaya Australia 2014 sendiri telah berlangsung sejak Maret hingga saat ini.

Program yang dilangsungkan meliputi kegiatan musik, pameran seni visual, tari, kesusasteraan, tekstil, olahraga, seri seminar ilmu pengetahuan dan inovasi.

Program tersebut juga mencakup pemondokan dan pertukaran seni yang melibatkan seniman dari kedua negara.

Program Seni dan Budaya Australia 2014 didukung oleh Pemerintah Australia melalui Dewan Kebudayaan Internasional Australia, suatu prakarsa Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia. [ant/tir/foto:istimewa]