Komposer kawakan Erwin Gutawa merencanakan sebuah konser istimewa pada tahun 2019 mendatang. Hal itu diungkapkan lewat akun instagramnya @eg.erwingutawa.
"Siap siap 2019. Follow @konsersalute. ‘Dari musisi Indonesia untuk musisi Indonesia’ #erwingutawa #erwingutawaorchestra", ungkap ayah dari penyanyi Gita Gutawa tersebut.
Cikal bakal konser Salute ini bermula dari album "Salute To Koes Plus", sebuah persembahan Erwin Gutawa untuk grup legendaris Indonesia, Koes Plus. Penggarapan album ini melibatkan 177 musisi pendukung serta 17 penyanyi ternama, diantaranya adalah Glenn Fredly, Ruth Sahanaya, Armand Maulana, Audy, Duta "Sheila on 7", dll. Album ini terdiri dari 19 track, berisikan lagu Koes Plus yang diaransemen dengan berbagai aliran musik.
Setahun kemudian Erwin mempersembahkan konser "Salute To Koes Plus". Konser yang diselenggarakan di Plenary Hall Jakarta Convention Center (JCC) tersebut melibatkan 12 orang vokalis, 100 pemusik orkestra dan 75 orang anggota paduan suara. Penyanyi yang terlibat dalam konser ini antara lain adalah Ruth Sahanaya, Rio Febrian, Marshanda, Baim, Andi /rif, Kikan Coklat, Syaharani dan Audy.
Pada tahun 2014, Erwin Gutawa menggelar konser "Salute to Guruh Soekarno Putra" yang menampilkan karya-karya terbaik dari Guruh Soekarno Putra. Raisa, Tulus, Krisdayanti, Judika, RAN, The Overtunes, Nowela, dan Superman Is Dead adalah beberapa musisi yang saat itu turut meramaikan acara.
Nah, kira-kira seperti apa konsep Konser Salute yang akan digelar tahun 2019 mendatang? Buat yang penasaran, langsung saja follow IG @konsersalute untuk mengikuti perkembangannya. Nikmati pula album "Salute to Koes Plus / Bersaudara" di layanan musik digital favoritmu. (bug)